Hidup Penuh Pengorbanan

Hidup ini memang terkadang membutuhkan sebuah pengorbanan untuk kita bisa mencapai atau mendapatkan sesuatu. Tetapi itu memang sebuah harga yang harus kita bayar kalau kita ingin mendapatkan hasil yang lebih baik. Harus kita mengertahuai terlebih dahulu apa itu arti pengorbanan. Perngorbanan berbeda dengan meninggalkan hal2 yang buruk untuk melakukan hal yang baik. Tetapi pengorbanan di sini adalah meninggalkan sesuatu yang baik untuk bisa mendapatkan sesuatu yang lebih baik. Terkadang dalam hidup ini kita harus mengambil keputusan dan melakukan sesuatu yang baru dan harus meninggalakan sesuatu yang lama. Ini seperti kita harus meninggalkan keluarga untuk melakukan pekerjaan kita. Jadi memang bersama keluarga itu adalah hal yang baik, tetapi kita mengejar pekerjaan itu juga merupakan hal yang baik, karena nantinya pekerjaan yang kita lakukan tadi adalah untuk keluarga kita. Lakukan pengorbanan yang perlu dilakukan untuk bisa mendapat sebuah hasil yang lebih baik dari apa yang sudah kita miliki sekarang. Selain itu, kalau kita ingin mendapatkan sesuatu atau mewujudkan harapan, tentu kita harus rela mengorbankan apa yang kita miliki sekarang untuk bisa melakukannya, entah itu waktu, tenaga, kekuatan, ataupun finansial. Dan perlu diketahui tidak ada keberhasilan yang didapat tanpa melakukan pengorbanan. So, lakukan pengorbanan yang pantas untuk bisa mendapatkan apa yang kita inginkan. Dan pantaskan diri kita untuk menjadi seperti apa yang kita inginkan.
Perlu kita ketahui kalau pengorbanan dibutuhkan untuk mencapai keberhasilan. Dan tidak ada sebuah keberhasilan didapat dalam cara yang instan, kita perlu melakukan usaha yang keras dan relakan sesuatu yang sudah kita miliki untuk bisa mendapatkan sesuatu yang lebih besar. Hargailah pengorbanan yang telah dilakukan orang lain untuk kita, mungkin saja keluarga kita atau pun sahabat2 kita, dan jadikan pengorbanan yang telah dilakukan menjadi sesuatu pendorong untuk bisa mencapai tujuan kita. Dan janganlah terlalu berharap pada keberhasilan yang instan, karena itu jarang terjadi pada semua orang, tetapi yakinlah kalau keberhasilan itu didapat melalui perjuangan yang keras dan terkadang sampai kita harus jatuh sakit untuk berjuang. Coba saja kita melihat anak jalanan yang harus berkorban meninggalkan sekolah demi hanya untuk mencari penghasilan yang digunakan untuk makan. Belajarlah dari orang di sekitar kita seperti apakah arti dari pengorbanan itu. Bahkan orang rela berkorban meninggalkan sekolahnya hanya untuk mencari makan. Berbahagialah kita yang masih lebih baik dari mereka. Untuk itu berusahalah untuk bisa mencapai keberhasilan dengan usaha dan juga pengorbanan yang bisa kita lakukan, dan bantulah orang lain agar tidak mengorbankan sesuatu yang berharga bagi mereka hanya untuk memenuhi kebutuhan hidup yang mendesak seperti anak jalanan tadi.
Karena pengorbanan itu meninggalkan kebaikan yang ada untuk mendapat kebaikan yang lebih besar, maka jangan takut dan ragu untuk berkorban. Karena hasil akhir yang kita dapat akan lebih bisa membahagiakan kita. Ini seperti peribahasa "bersakit-sakit dahulu, bersenang-senang kemudian". Jadi lebih baik kita bekerja keras sekarang, dan menikmati hasil yang membahagiakan kemudian hari, daripada kita bersenang-senang sekarang dan malah harus bekerja keras di hari nanti. Manfaat kan lah masa muda ini dengan sebaik-baiknya dan dengan perjuangan agar kita bisa menuai hasil yang memuaskan di hari tua nanti. Jangan sampai apa yang kita lakukan sekarang menjadi penyesalan di hari mendatang, tetapi lakukanlah sesuatu yang bisa membuat kita bangga di kemudian hari nanti. Coba kita melihat orang2 yang berhasil, pasti di awal usaha banyak pengorbanan dan usaha yang keras yang mereka lakukan. Kalau kita mau berusaha pasti ada waktunya kita akan berhasil, entah itu 10 tahun kemudian atau kapan pun pasti kita akan berhasil. Jadi jangan sia-siakan waktu dan tenaga yang kita miliki sekarang. Kita masih bisa berusaha dan juga berkorban untuk bisa mendapat keberhasilan. Jangan pernah putus asa dalam melakukan sesuatu, ingat selalu pengorbanan apa yang telah kita lakukan, dan juga pengorbanan orang lain yang telah dilakukan untuk kita. Jangan jadikan pengorbanan kita dan pengorbanan orang lain menjadi hal yang sia2, lanjutkan saja apa yang kita lakukan dan selalu percaya kalau apa yang kita lakukan pasti akan berhasil suatu saat kemudian.

"Pengorbanan, tidak bersekolah karena mencari makan"

Artikel Terkait:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar